28 Jan 2023

Toge Productions Siap Hadirkan Whisper Mountain Outbreak di Steam

source: store.steampowered.com

 

Bagi kamu yang memiliki akun Steam, coba cek game Whisper Mountain Outbreak dari Toge Productions, karena mulai dari akhir Januari 2023, game ini sudah bisa kamu masukkan ke dalam wishlist.

 

Toge Productions adalah penerbit game yang berasal dari Tangerang, Indonesia. Salah satu game paling populer yang pernah dirilis oleh publisher ini adalah seri Coffee Talk. Kini di awal tahun 2023, mereka telah usai mengerjakan proyek baru mereka yakni game dengan nama Whisper Mountain Outbreak.

 

Game ini memiliki genre survival horor multiplayer. Game ini sendiri mengisahkan tentang petualangan yang dilakukan di gunung Bisik dengan latar waktu tahun 1998. Dengan atmosfer di atas gunung yang mencekam, player akan memainkan survivor yang terjebak dikarenakan munculnya kabut misterius. Kesan horor juga dipertajam dengan adanya bisikan-bisikan misterius yang setia menghantui pemain dan juga dari dalam kabut bisa muncul monster yang harus kamu hadapi.

 

Dari segi grafis game ini, mungkin sedikit banyak mengingatkan kita dengan Ragnarok yang memiliki genre mmorpg. Sebagai survivor, kamu akan mendapat berbagai senjata yang akan kamu pakai untuk menghadapi monster-monster yang muncul selama permainan. untuk lebih jelasnya, kamu bisa menyaksikan trailer berikut ini:

 

https://www.youtube.com/watch?v=Zs6NGQHdpK4 (embed link)

 

Selain Whisper Mountain Outbreak, di Januari 2023 ini, Toge Production bersama dengan Mojiken juga merilis A Space For The Underbond yang sama-sama bertajuk horor dengan latar waktu tahun 90an serta memiliki gaya grafis pixel retro juga. Jadi bagi kamu yang memang mengincar gameplay yang seru ada orisinal, ada baiknya mencoba dua game ini untuk kamu mainkan.